- Details
- Category: BERITA SEPUTAR PENGADILAN
- Hits: 2188
PPPK Arsiparis Pelaksana/Terampil PA Kota Madiun Mengikuti Orientasi Gelombang II Angkatan IV di Lingkungan Mahkamah Agung RI TA. 2024 |25-09-2024|
PPPK ARSIPARIS PELAKSANA/TERAMPIL PA KOTA MADIUN MENGIKUTI ORIENTASI GELOMBANG II ANGKATAN IV DI LINGKUNGAN MAHKAMAH AGUNG RI TA. 2024
Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Arsiparis Pelaksana/Terampil PA Kota Madiun Erna Susanti, A.Md. mengikuti Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Gelombang II Angkatan III dan IV tahun 2024 di Lingkungan Mahkamah Agung RI pada Rabu, (25/9/2024). Dalam kesempatan kali Erna Susanti, A.Md. sebagai peserta Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Gelombang II yang termasuk dalam Angkatan IV Tahun 2024.
Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Lingkungan Mahkamah Agung RI Gelombang II Angkatan III dan IV Tahun Anggaran 2024 yang diselenggarakan oleh Badan Strategi Kebijakan dan Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan Peradilan c.q Pusdiklat Manajemen dan Kepemimpinan Mahkamah Agung RI ini diikuti 75 (tujuh puluh lima) peserta.
Pelaksanaan Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahun 2024 Mahkamah Agung RI, diselenggarakan dalam bentuk Orientasi Blended Learning yaitu dilakukan dengan memadukan proses pembelajaran tatap muka di dalam kelas dengan proses pembelajaran secara daring. Tahapannya meliputi: Orientasi Jarak Jauh yang selanjutnya disebut Distance Learning adalah pembelajaran kolaboratif antara peserta Pelatihan Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan tenaga pelatihan dengan memanfaatkan pembelajaran yang dikembangkan oleh Lembaga Administrasi Negara; dan dikelola bersama dengan pelatihan pemerintah yang terakreditasi dengan durasi, selama 30 hari; Pembelajaran secara Klasikal Peserta akan diberikan pendalaman dan penguatan atas agenda Orientasi melalui ceramah, kegiatan yang berorientasi pada outdoor activity dan pembentukan sikap perilaku Bela Negara. Peserta akan dinilai sikap perilakunya oleh fasilitator dan melalui sosiometri durasi, selama 9 hari.
Adapun tahapan Pembelajaran Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) secara blended learning Tahun 2024 dengan perinciannya adalah Pembelajaran Mandiri melalui MOOC Distances Learning (Pembelajaran Jarak Jauh) dan Klasikalnya akan dilaksanakan di Badan Strategi Kebijakan dan Pendidikan dan Latihanan Hukum dan Peradilan Jl. Cikopo Selatan, Desa.Sukamaju, Kec.Megamendung, Bogor - Jawa Barat.
Pada hari ini, bertempat di Media Center PA Kota Madiun, PPPK Arsiparis Pelaksana/Terampil PA Kota Madiun Erna Susanti, A.Md. berkesempatan mengikuti pembelajaran Mandiri secara daring melalui MOOC (Massive Open Online Course) dengan memanfaatkan sistem pembelajaran yang dikembangkan oleh Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI. Pembelajaran Mandiri MOOC ini akan berlangsung selama 16 hari mulai hari ini 25 September hingga 10 Oktober 2024 sebanyak 48 jam Pelajaran. Peserta Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) diharapkan mempunyai kemampuan terbiasa dengan penggunaan aplikasi teknologi informasi WhatsApp, Learning Manajement Sistem Pijar, Webex, dan lain sebagainya.
Ketua PA Kota Madiun Dr. H. Sofyan Zefri, S.H.I., M.S.I. berharap semoga PPPK Arsiparis Pelaksana/Terampil PA Kota Madiun Erna Susanti, A.Md. dapat mengikuti seluruh tahapan Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Gelombang II Angkatan III dan IV tahun 2024 di Lingkungan Mahkamah Agung RI dengan baik. Dan diharapkan dapat menjadi PPPK yang berkualitas dan mumpuni yang mampu memenuhi standar kompetensi serta semangat berdedikasi memberikan kinerja terbaik dalam melayani masyarakat.