- Details
- Category: BERITA SEPUTAR PENGADILAN
- Hits: 1373
Apel Rutin Senin Pagi, Hakim PA Kota Madiun: Tingkatkan Profesionalisme Kerja, Sukseskan Desk Evaluasi Pembangunan Zona Integritas PA Kota Madiun Menuju WBK |07-10-2024|
APEL RUTIN SENIN PAGI, HAKIM PA KOTA MADIUN: TINGKATKAN PROFESIONALISME KERJA, SUKSESKAN DESK EVALUASI PEMBANGUNAN ZONA INTEGRITAS PA KOTA MADIUN MENUJU WBK
Aparatur PA Kota Madiun kembali melaksanakan rutinitas Apel Senin Pagi pada Senin, (7/10/2024). Kegiatan rutin setiap senin pagi yang bertempat di halaman kantor PA Kota Madiun Jl. Ringroad Barat No. 1 Kota Madiun pukul 07.30 WIB ini diikuti oleh Wakil Ketua PA Kota Madiun Imam Safii’I, S.H.I., M.H., para Hakim, Panitera, Sekretaris, Pejabat Struktural dan Fungsional, seluruh ASN, PPPK, CPNS serta PPNPN PA Kota Madiun. Turut ikut serta mahasiswa Universitas PGRI Madiun, IAIN Kediri dan siswi magang SMKN 2 Madiun. Bertindak sebagai Pembina apel Hakim Syahrul Mubaroq, S.H.
Apel Senin pagi diawali dengan pembacaan 8 (delapan) Nilai Utama Mahkamah Agung RI dan 10 (sepuluh) Kebanggaan PA Kota Madiun oleh petugas dan diikuti oleh seluruh peserta apel.
Dalam amanat, Hakim Syahrul Mubaroq, S.H. mengingatkan kembali pesan Ketua PA Kota Madiun Dr. H. Sofyan Zefri, S.H.I., M.S.I. bahwa minggu ini adalah minggu krusial yang dimana dalam minggu ini PA Kota Madiun akan dilaksanakan agenda penting yakni Desk Evaluasi Pembangunan Zona Integritas oleh Tim Penilai Internal (TPI) Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI secara virtual pada Kamis, 10 Oktober 2024 agar seluruh aparatur PA Kota Madiun mempersiapkan dengan sebaik mungkin demi kelancaran dan kesuksesan dalam penilaian oleh TPI Bawas MA RI dalam memperoleh predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).
Disamping itu, Hakim PA Kota Madiun ini juga menekankan kepada seluruh aparatur PA Kota Madiun senantiasa berkomitmen memberikan pelayanan yang terbaik yang bersih, transparan melalui partisipasi aktif dan perubahan mindset dan budaya kerja seluruh aparatur PA Kota Madiun kearah yang lebih baik dengan meningkatkan kedisiplinan dan profesionalisme kerja dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat sehingga PA Kota Madiun dapat meraih Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) tahun 2024.
Usai amanat, apel Senin pagi ditutup dengan do’a.